MAKANAN DAN KESEHATAN MANUSIA

MAKANAN DAN KESEHATAN


    Makanan, alat pencernaan, damn kesehatan mempunyai hubungan yang erat. Makanan yang kurang baik akan menyebabkan kesehatan tubuh menurun. Begitu juga bila alat pencernaan tidak baik.oleh karena itu, dianjurkan untuk makan-makanan yang baik dan bergizi dan selalu menjaga alat pencernaan supaya tetap sehat.

A.MAKANAN KITA
                Makanan ada yang berserat dan ada yang tidak. Makanan yang tidak berserat ump[amannya roti, nasi, gula, dan kue-kue. Makanan yang mengandung serat sangat baik bagi pencernaan karena member rangsang alat pencernaan dan memudahkan buang air besar.sedangkan makanan yang tidak mengandung serat sangat mudah dicerna sehingga zat makanan mudah diserap tubuh dengan baik.

B.MAKANAN BERGIZI
                Makanan bergizi adalah makanan yang memenuhi tuntunan kesehatan tubuh. Zat ini merupakan zat pembentuk tulang yang paling utama. Zat-zat lainnya yang di perlukan tubuh antara lain: vitamin, protein, karbohidrat, lemak, dan air.
      1.  zat karbohidrat
            zat ini diperlukan tubuh sebagai sumber tenaga. Zat ini diperlukan agar dapat bergerak,                           bernafas, berjalan, dan lain-lain macam gerak tubuh. Zat karbohifrat banyak didalam                                makanan seperti nasi, roti,sagu, umbi-umbian, dan pisang.
2.  lemak
Lemak dapat kita peroleh dari tumbuhan dan hewan. Lemak yang berasal dari tumbuhan misalnya:kacang-kacangan, alpukat, dan kemiri.lemak yang berasal dari hewan misalnya: telur, susu, gajih, dan keju. Guna lemak dalam tubuh sebagai sumber tenaga dan sumber panas.selain itu lemak juga berguna sebagai.
a)      Pelindung alat-alat tubuh yang halus seperti mata, jantung, hati, ginjal;
b)      Pelarut vitamin A, D, E, dan K. Vitamin ini larut dalam cairan lemak.
Pelarut ini sangat penting karena vitamin baru dapat digunakan tubuh apabila vitamin itu dalam keadaan larut . lemak berguna juga sebagai pemberi rasa kenyang.
        3.   zat protein
Zat ini sangat berguna bagi tubuh. Gunannya untuk;
a)      membangun tubuh sehingga tubuh bisa menjadii besar,
b)      mengganti bagian-bagian tubuh yang rusak misalnya karena luka,
c)       sebagai penghasil tenaga. Protein sebagai zat pembangun tubuh sangat penting bagi anak-anak yang sedang tumbuh, wanita hamil, dan wanita yang sedang menyusui, serta bagi orang yang baru sembuh dari sakit.
Makanan yang banyak mengandung protein diantarannya: daging, keju, susu, telur, kacang-kacangan, tahu, tempe.
          4.   Mineral
Zat makanan yang tidak kalah pentinganny bagi tubuh ialah zat yang disebut mineral. Zat mineral yang penting bagi tubuh ialah:
·         Zat kapur/kalsium,
·         Zat fosfor,
·         Zat besi,
·         Zat fluor,
·         Zat yodium.
     Zat kapur
                Diperlukan tubuh sebagai bahan pembentuk tulang dan gigi, membantu terjadinya syaraf. Makanan yang banyak mengandung zat kapur diantarannya; susu, sayuran, ikan, terutama ikan yang termakan dengan tulangnya terutama teri.

      Zat fosfor
                Zat ini sangat berguna bagi pembentukan tulang dan gigi. Sebenarnya fosfor terdapat pada sel tubuh agar tubuh tidak kehilangan cairan. Makanan yang mengandung fosfor diantarannya; ikan teri, susu, kacang, kedelai, kacang panjang, dan selada air.
Zat besi
                Zat ini sangat berguna untuk pembentukan darah merah. Darah sangat penting bagi kita karena sebagai alat angkut gas oksigen. Makanan yang mengandung zat besi diantarannya; daging, sayuran, kacang-kacangan, dan padi.

       Zat fluor
                Zat ini mencegah kerusakan gigi yang di sebut caries. Zat ini biasanya larut didalam air minum.

       Zat yodium
                Orang yang kekurangan zat ini lakan menderita penyakit gondok. Kelenjar gondok penderita membengkak. Kelenjar ini berada disebelah depan leher. Makanan yang banyak mengandung zat yodium diantarannya; garam dapur, ikan laut, dan sayuran terutama yang banyak tumbuh di daerah pantai.
         5.       Air
Air diperlukan sebagai pelarut. Makanan harus larut dalam air dan barulah makanan itu dapat diserap oleh tubuh.
        6.   vitamin
Vitamin sangat dibutuhkan sebagai zat pengatur. Telah  diketahui adannya beberapa vitamin, yaitu vitamin A, B, C, D, E, dan vitamin K.
·         Vitamin A. Vitamin A sangat berguna bagi kita untuk kesehatan mata dan pertumbuhan tubuh. Makanan yang banyak mengandung vitamin ini di antarannya; minyak ikan, telur, susu, mentega. Vitamin ini dapat diperoleh dari tumbuhan misalnya buah-buahan yang berwarna, wortel, dan umbi-umbian yang berwarna.
·         Vitamin B. Vitamin ini sangat penting bagi pertumbuhan tubuh. Orang yang kekurangan vitamin ini akan terhambat pertumbuhannya dan menderita penyakit beri-beri. Makanan yang mengandung vitamin ini diantarannya beras, kacang-kacangan, susu, keju, daging, dan telur.
·         Vitamin C. Vitamin ini sangat berguna bagi tubuh untuk mempertahankan kesehatan gusi dan meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyakit. Makanan yang banyak mengandung vitamin C diantarannya jeruk, tomat, mangga, sayuran, dan papaya.
·         Vitamin D. vitamin ini sangat berguna untuk pembentukan tulang dan gigi. Makanan yang banyak mengandung vitamin D diantarannya hati, telur, dan minyak ikan.
·         Vitamin E. vitamin ini berpengaruh terhadap kesuburan melahirkan keturunan. Hewan yang kekurangan vitamin ini, akan sukar mendapatkan keturunannya. Biji-bijian yang sedang tumbuh banyak mengandung vitamin ini.
·         Vitamin K. Vitamin K mempunyai pengaruh terhadap pembekuan darah. Orang yang kekurangan vitamin ini, darahnya yang keluar dari luka sukar membeku sehingga luka menjadi sukar sembuh. Makanan yang banyak mengandung vitamin K diantarannya sayuran hijau dan lemak.

C. empat sehat lima sempurna
                Makanan kita sebaiknya terrsusun dari 4 kelompok yaitu
1.       Makanan yang banyak mengandung karbohidnrat atau disebut juga makanan pokok,
2.       Makanan yang berupa daging,
3.       Sayuran, dan
4.       Buah-buahan.

Makanan yang terdiri dari 4 macam makanan merupakan makanan sehat bagi tubuh kita. Apa bila ditambah dengan susu, maka makana itu menjadi sempurna. Itulah artinya dari empat seehat lima sempurna.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "MAKANAN DAN KESEHATAN MANUSIA"

Post a Comment

close